CV. INTISARI KUBAH adalah Perusahaan yang berkompeten dalam pekerjaan atap kubah enamel, atap masjid, atap miring atau limasan, konstruksi pipa truss, dan konstruksi baja lainnya.
Spesifikasi bahan untuk pekerjaan kubah masjid, sebagai berikut:
- Rangka struktur kubah menggunakan truss dome system full welding dengan pipa baja hitam (BSP) dengan ukuran yang disesuaikan diameter kubahnya. Juga menggunakan pipa galvanis (GIP) atau pipa air tahan karat sehingga konstruksi struktur kubah tetap kokoh dan indah untuk jangka panjang.
- Rangka atap kedap air dengan besi hollow dan penutup lapisannya menggunakan polycarbonate yang tahan kebocoran dan suara air hujan.
- Rangka pendukung atap dari pipa galvanis dan hollow galvanis untuk tumpuan atap panel kubah.
- Steel enamel teflon dari bahan plat steel low carbon dengan cat oven pabrik sampai suhu 820 derajat celcius, dengan cat khusus exterior sehingga atap menjadi anti gores, tahan panas dari terik matahari, dan mudah dibersihkan (self washing) oleh air hujan saja. Ketahanan cat bisa sampai 20 tahun garansi pabrik.
- Zincalume atau galvalume powdercoating dari bahan plat galvalum dengan cat oven pabrik sampai suhu 220 derajat celcius.Dengan cat exterior sehingga atap menjadi tahan panas dari terik matahari, mudah dibersihkan (self washing) oleh air hujan saja, dan ketahanan cat bisa sampai 5 tahun garansi pabrik.
Untuk lapisan plafond beberapa alternatif sebagai hiasan interior kubah masjid, sebagai berikut:
- Expose rangka, yaitu tampilan plafond dengan rangka terlihat dari dalam.
- Airbrush, yaitu dari bahan kalsiboard dengan finishing airbrush yang menampilkan motif sesuai yang keinginan seperti motif kaligrafi atau motif batik.
- Motif panel, yaitu tampilan plafond dari panel zincalume powdercoating dengan motif sama dengan motif atap luar seolah-olah motif kubah terlihat sampai dalam interior masjid.
Kami juga berpengalaman dalam pekerjaan kubah cor beton yang ingin dilapisi panel ornamen sehingga menjadi kubah yang indah dan estetik.
Kami selalu menjaga kualitas pekerjaan sesuai spesifikasi yang disepakati dengan customer sehingga sangat puas dengan hasil kerja kami.
Kami tim ahli berpengalaman bekerja dengan jujur dan profesional sesuai amanah yang diberikan.
LEGALITAS PERUSAHAAN :
Akte Notaris Nomor: 137/1200/CV/IX/2014
SIUP Nomor: 510/1669/404.6.2/2014
TDP Nomor: 13.17.3.47.12087
NPWP Nomor: 71.023.159.8-603.000
KONTAK KAMI :
Marketing : Joko Kuswantoro
Telp : 081230678409
Email : intisarikubah@gmail.com
Kantor : Jl. Jend. S. Parman V Waru - Sidoarjo